Laman

Jumat, 25 November 2016

Rintik Hujan Saat Pembacaan Amanat dalam Upacara HUT PGRI di MAN 1 Praya

Pembubaran setelah Upacara Selesai
Peringatan Hari Guru Nasional yang diperingatkan pada HARI Jum’at (25/11/2016) khususnya di MAN 1 Praya hari jadi ini diperingati dengan melaksanakan Upacara Bendera. Pada upacara bendera hari ini sedikit berbeda karna cuaca pagi hari terlihat mendung. Meski langit terlihat mendung, pihak sekolah tetap melaksanakan upacara peringatan HUT PGRI.

                Awalnya upacara berhalan dengan lancar tanpa ada kendala, setelah pembacaan amanat oleh pembina yakni kepala MAN 1 Praya, rintik hujan mulai turun. Siswa dan siswi yang menghadiri upacara sempat ribut karna menghawatirkan akan datang hujan yang lebih besar.


                “Guru memiliki peran yang sangat mulia, berbanggalah menjadi seorang guru, sebab ditangan para guru, pamong, dan tenaga pendidikan , masa depan bangsa kita yang menjadi taruhan. Tidak ada sosok sukses yang tidak melewati sentuhan seorang guru. Kita bisa berdiri tegak saat ini juga karena karena pernah ditempa oleh para guru” Kepala Madrasah sesaat sebelum hujan turun, dengan pidato berupa teks yang disampaikan oleh Mentri Pendidikan.

(anash)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar